Rabu, 04 September 2013

Suzuki Rombak Carry Pikap



Tokyo - Nama Carry di telinga pastinya sudah tak asing lagi. Mobil yang sudah diproduksi sejak 1961 ini terkenal sebagai mobil yang mudah dikendarai dan memenuhi kebutuhan pengguna. Kini mobil itu dipermak ulang habis-habisan oleh Suzuki.

Executive Vice President and Representative Director Suzuki yang juga Chief Director of Four Wheel Technology Osamu Honda menuturkan model terbaru Carry ini merupakan hasil survei dari pemilik Carry.

"Lebih dari setengah dari mereka yang diwawancara merupakan pekerja di bidang pertanian, kehutanan, perikanan, sisanya dari berbagai latar belakang pekerjaan. Kelihatannya mereka menggunakan Carry untuk pergi bekerja di area masing-masing," ujar Honda.

Honda juga menuturkan staf Suzuki bidang perencanaan desain menemukan banyak pengalaman baru ketika mengunjungi para pemilik Carry ini.

Dia juga menekankan para pengendara Carry ini memiliki pertimbangan lain selain harga dan menginginkan performa yang lebih di beberapa area. Mereka juga ada yang menginginkan pintu mobil yang lebih besar agar bisa masuk dengan mudah.

Sebagai hasilnya Suzuki merombak Carry dengan desain pintu yang lebih besar namun tetap mempertahankan kabin dan daya angkut yang besar.

"Kami melakukan ini agar pengendara bisa masuk dengan leluasa ke dalam mobil, bahkan ketika menggunakan sepatu yang besar saat mereka hendak bekerja," ujarnya.

Selain itu, Suzuki juga mengubah radius putar mobil yang kini sangat kecil sekitar 3,6 meter.

"Radius putar yang sangat kecil ini membuat mobil nyaman untuk dikendarai di persawahan, atau bahkan di pusat perbelanjaan lokal," tuturnya.

(ddn/ddn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar